
Hari ini aku lumayan sibuk. Ada singa mati (dead line) bergelayutan di depan mata yang membuatku sulit mengabadikan kegiatan anak2.
Seperti biasa sepagian Yudhis, Tata & Abby mengerjakan tugas harian mereka. Setiap anak memiliki “materi wajib” yang berbeda. Sementara Duta sibuk mutar-muter dari satu kamar ke kamar lain sedih melihat kakak-kakaknya masih belajar hingga akhirnya dia mengambil buku dan ikutan duduk diam “membaca”. Yang lucu di hari ini adalah ketika berkali-kali memasukkan kedua kaki dalam satu lubang celana. Duta seakan tak habis pikir, di mana salahnya. Dia terguling-guling di kasur, sementara aku bukannya kasihan malah motretin dia sambil tertawa.
Tata hari ini berusaha mengumpulkan aneka batu yang tersebar di sekeliling rumah. Sampai siang hari ternyata hanya sedikit yang berhasil dia temukan. “Wah bu, jenisnya sama semua. Kayaknya kita harus jalan-jalan deh”. Nah, itu aku juga mau. Nanti ya kita cari waktu yang enak untuk jalan sore 🙂
Menjelang siang Duta benar-benar gelisah karena kakak-kakak sibuk dengan pelajaran masing-masing. Dia kemudian menarik-narikku untuk bermain bersamanya. Akhirnya aku membuatkannya Playdough. Setelah lama memilih, Duta memilih warna “biru” sebagai warna playdoughnya.

Ternyata, begitu playdoughnya matang, pas waktunya dengan kakak-kakak selesai belajar. Jadilah, mereka semua akhirnya ikut bermain bersama Duta.
Membuat playdough ini sangat mudah. Jika ada yang berminat berikut resepnya:
- 1 cangkir tepung
- 1/2 cangkir garam
- 1 cangkir air
- 1 sdm minyak goreng
- 2 sdt Cream of Tartar
- Pewarna Makanan
Campurkan semua bahan di panci, aduk-aduk lalu panaskan dengan api kecil sampai menjadi adonan yang mudah dibentuk. Dinginkan di dalam alumunium foil.
Gampan sekali bukan? 😀
3 thoughts on “Hari #4 Tantangan Klub Oase”
mbak lala cream of tartar itu apa ya? carinya dimana mbak? Jadi tertarik buat palydough nya nih. Oh ya kalo dah dipakai bisa disimpan lagi atau langsung buang mbak? thanks sharingnya ya mbak.
Cream of Tartar itu bentuknya bubuk. Biasa dibeli di toko kue. Di toserba juga ada merk Kupu2 (ada di rak lada bubuk dkk). Bisa mbak, dibungkus alumunium foil + ditaruh di tempat makanan di kulkas. Tapi ya nggak bisa terlalu lama 🙂 kalau sudah nggak enak dimainin berarti waktunya bikin baru
thanks ya mbak lala infonya, mau dicobain sekarang 🙂