Minggu ini ada seminar homeschooling yang diadakan oleh Komunitas Berkemas bekerjasama dengan Rumah Inspirasi. Buat teman-teman yang ingin mengetahui tentang homeschooling atau berniat memilih homeschooling, atau baru memulai homeschooling; seminar ini dapat bermanfaat untuk menambah wawasan dan juga memberikan insight mengenai homeschooling.
Seminar dan pelatihan homeschooling kali ini akan diadakan pada:
Hari/tanggal : Sabtu, 3 Juli 2010
Pukul : 09.00 – 13.00 WIB
Tempat : Komunitas Sawo Kecik, Jl. Ampera Raya 25, Jakarta Selatan
Pembicara :
– Yayah Komariah (Ketua Komunitas Berkemas)
– Sumardiono (praktisi dan penulis buku homeschooling)
– Ines Setiawan (aktivis pendidikan)
Seminar homeschooling ini akan membahas tentang:
– konsep-konsep dasar homeschooling
– legalitas dan ijazah homeschooling
– kurikulum dalam dan luar negeri
– strategi belajar dalam homeschooling
Biaya seminar:
Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah)
Pembayaran melalui BCA KCP Sejati Mulia No.Rek. 5540301648 an. Yayah Komariah
Informasi & pendaftaran:
Sekretariat Berkemas Tel. 78839571
Pendaftaran dan konfirmasi pembayaran dapat dilakukan melalui email kepada:
yayahkom@yahoo.co.id
aar@rumahinspirasi.com
Konfirmasi kesertaan paling lambat dilakukan hari Jumat, 2 Juli 2010, pukul 10.00.
**
Tentang pembicara:
Bu Yayah Komariah adalah ketua Komunitas Berkemas. Beliau juga adalah seorang praktisi homeschooling untuk 5 orang anaknya; yang paling besar tingkat SMA, yang paling kecil tingkat SD. Komunitas Berkemas banyak memfasilitasi anak-anak homeschooling dari berbagai kota untuk mengikuti ujian persamaan. Beliau akan membahas tentang peraturan Diknas, ujian persamaan, dan hal-hal yang berhubungan dengan legalitas. Beliau juga akan berbagi tips praktis homeschooling yang dijalaninya.
Mbak Ines Setiawan adalah co-founder milis sekolahrumah. Beliau adalah seorang aktivis pendidikan yang sangat senang berbagi informasi mengenai pendidikan-pendidikan berkualitas internasional. Mbak Ines adalah pengajar program afterschool di Deutsche Internationale Schule (German International School). Selain itu, beliau aktif menjadi penggiat kegiatan belajar di komunitas virtual Second Life, bekerjasama dengan berbagai lembaga internasional, antara lain NASA dan North Carolina University. Beliau akan berbagi informasi mengenai kurikulum Cambridge IGCSE, kurikulum internasional, dan juga strategi memanfaatkan Internet untuk pembelajaran berkualitas internasional.
Sumardiono, siapa itu Sumardiono? he..he.. Saya adalah seorang praktisi homeschooling tunggal, tidak bergabung dengan Komunitas Homeschooling tertentu. Sampai saat ini, saya menjalankan homeschooling untuk 3 anak saya bersama isteri, Lala. Kami menjatuhkan pilihan homeschooling sejak awal pernikahan kami (sebelum anak-anak lahir) dan sampai sekarang kami sangat menikmati perjalanan belajar (journey of learning) kami. Kami senang memfasilitasi proses berbagi informasi dan pengetahuan melalui Internet (a.l. Situs Sumardiono, Rumah Inspirasi, SekolahRumah, milis SekolahRumah, Serial Belajar Mandiri) dan juga melalui buku (Homeschooling Lompatan Cara Belajar, Warna-warni Homeschooling – kumpulan tulisan bersama teman-teman homeschooling). Untuk seminar homeschooling kali ini, selain akan berbagai tentang konsep homeschooling dan sharing mengenai pengalaman praktis homeschooling, saya ingin berbagi gagasan tentang “beyond schooling”.
**
Yuk ikutan seminar homeschooling ini..!
Teman-teman yang ikut kegiatan ini dapat membuat daftar pertanyaan dan dikirimkan via japri kepada saya. Saya akan menjawabnya untuk Anda pada acara seminar atau meneruskannya kepada pembicara yang bisa membantu menjawab pertanyaan Anda. Jika dirasa masih kurang, kita juga dapat meneruskannya dengan ngobrol dan diskusi setelah selesai acara.
16 thoughts on “Seminar Homeschooling, 3 Juli 2010”
ikuuuuuuuut……!!!!!
insya allah yah.. 😮
Asiiiik.. 🙂
Mbak Lala dan Mas Aar, semoga kali ini saya bisa ikutan…..boleh nebeng berangkatnya nggak???? 😮 🙂
aku mau ikut………senang bertemu dg mba lala dan mas aar serta teman lain
Devi: Asiiik… akhirnya bisa ketemuan sama mbak Devi. Cuman sayangnya mobilku kecil mbak, anak2 harus diangkut semua. Gimana doong?? 😯
Mira: Ayo mbak ikutan,… ditunggu yaa 😛
pengen ikutan bareng suami. mbak lala, saya sebarkan info ini di blog ya ^^
bgs bgt materi nya tp syg nya aku ga bs datang 😆 nnt hsl nya tlg di share ya mba n mas 😮
Gita: siiiip mbak… kita bisa ketemua lagi dooong, asyiik.. 😀
Apriyanti: Semoga lain kali bisa ikutan ya mbaak. Soalnya kalau baca teori (teks) sama ketemu langsung biasanya “greget”nya beda. Saya saja walau sudah mantap homeschooling sejak Yudhis baru lahir, tapi begitu ketemu bu Yayah dan mbak Ines langsung tuiiing… ke-pede-an bertambah berkali-kali lipat. 🙄
kapan nih mas ada seminarnya di Surabaya, pengen banget bisa ketemu langsung dgn mas aar, mbak lala, mbak ines, bu yayah…
Hehe… kalau aku dan mas Aar sih ikutan aja. Kalau ada yang bikin acara di Surabaya pas waktu kita longgar kita apalagi kalau ditanggung akomodasinya hayuk aja…
Mas Aar & Mbak Lala,
sudah setengah jam saya berusaha kirin email + foto bukti transfer untuk seminar homeschooling tgl 3 juli, tapi gak bisa masuk2 juga
gimana ya enaknya?
Mbak Ratna, coba kirim lagi karena teman-teman yang lain tidak ada masalah. Kalau masih ada kesulitan coba kirim ke aar dot sumardiono at gmail dot com ❓
Mbak Lala, akhirnya bisa terkirim juga, tau tadi kenapa ya….
makasih ya
Oke mbak Ratna,
Emailnya sudah diterima. Sampai ketemu hari Sabtu… 😮
materinya menarik
mba lala, aq lupa bgt klo hari ini transfer n confirm terakhir, masih ada tempat kah untuk aku. cos aku n suami mo ikut niiih….
masih bs transfer sekarang ga???atau besok bayar ditempat bisa ga???booking tempat dulu utk 2 orang bisa ga?? 🙂
duuuuh, absolutely forgot n soooo busy today….
aq dah kirim e-mail ke mas aar n bu yayah barusan jam 3 sore ( so late yaaahh…) 🙁