Belajar Meditasi Joy of Living bersama Yongey Mingyur Rimpoche

Kebaikan terkadang terjadi begitu saja tanpa direncanakan. Setidaknya, itulah yang kualami saat ini, saat satu peristiwa berkelindan dengan peristiwa lain, mengakselerasi terbukanya pintu-pintu kesempatan.

Semuanya berawal dari perjalanan tanpa rencana (planless trip) bersama Gobind Vashdev di bulan Desember 2016. Kami bertukar cerita tentang spiritualitas sepanjang perjalanan mengendarai mobil dari Pekalongan menuju Yogyakarta. Untuk pertama kalinya aku mendengar nama Yongey Mingyur Rimpoche.

“Ada seorang biksu penulis buku Joy of Living yang menarik,” kata Gobind. “Namanya Yongey Mingyur Rimpoche. Dia seorang yang sangat menyenangkan dan bisa menceritakan tentang meditasi dengan cara yang sangat sederhana.”

Berselang beberapa hari usai perjalanan, di sebuah grup Whatsapp yang kuikuti tiba-tiba ada informasi dari mas Hadi Setiawan tentang pelatihan meditasi Joy of Living bersama Yongey Mingyur Rimpoche di Jakarta.

What a coincidence!

Seperti melihat dua peristiwa yang terkait, aku langsung memutuskan mendaftar kegiatan meditasi tersebut. Lalu terjadilah semuanya.

Selama 2 hari, Sabtu-Minggu (7-8 Januari 2017) aku mengikuti pelatihan Meditasi Joy of Living yang diselenggarakan di Tergar Meditation Center, Daan Mogot, Jakarta Barat.

joy-of-living01

Meditasi Joy of Living

Latihan meditasi diselenggarakan selama 2 hari penuh, mulai pukul 09.00-18.00. Proses meditasi Joy of Living mengikuti metode yang dikembangkan Yongey Mingyur Rimpoche.

Ada 3 level meditasi Joy of Living, yaitu:

  • Level 1: Samatha Meditation atau Basic Meditation
  • Level 2: Love & Compassion Meditation
  • Level 3: Vipassana

Pelatihan meditasi selama 2 hari yang aku ikuti ini adalah level 1, belajar meditasi bagi pemula untuk memberikan dasar-dasar mengenai meditasi. Proses belajar meditasi dilakukan menggunakan video dan dipandu oleh instruktur meditasi dari Tergar Meditation Center. Dalam meditasi Joy of Life kemarin, instruktur yang membimbing adalah ibu Lusi dan bapak Mustafa.

Proses belajar meditasi diawali dengan pemutaran video singkat berupa penjelasan oleh Yongey Mingyur Rimpoche. Setelah itu ada pembahasan oleh bu Lusi atau pak Mustafa yang dilanjutkan dengan praktek meditasi. Proses ini dilakukan setahap demi setahap.

Pada hari pertama dibahaskan tentang dasar-dasar meditasi, postur, Samata Tanpa Obyek, Walking Meditation, Form Meditation, Meditation with Sound. Pada hari kedua dibahaskan tentang Meditation with Tought (meditasi pikiran), Pain Meditation (meditasi rasa sakit), Sleeping Meditation (meditasi tidur), Eating Meditation (meditasi makan), dan Meditation in Everday Life.

Setiap tahapan selalu ada penjelasan melalui video serta praktek. Juga ada tanya-jawab bersama instruktur pembimbing meditasi.

joy-of-living03
(c) Tergar Jakarta

Siapa Yonge Mingyur Rimpoche?

Yonge Mingyur Rimpoche adalah seorang biksu dari Tibet yang juga penulis buku best seller “The Joy of Living: Unlocking the Secret and Science of Happiness“.

Terlahir dari Ayah yang seorang guru meditasi, Yonge Mingyur Rimpoche menjalani kehidupan meditasi sejak kecil kendatipun dia memiliki masalah pribadi dengan kepanikan (panic attack). Pengalaman pribadi mengalami panic attack dan proses menghadapinya itu sering diceritakan Yonge Mingyur Rimpoche dalam berbagai kesempatan untuk menjadi motivasi bagi para pemula yang ingin belajar meditasi.

Dari sisi kapasitas sebagai pemeditasi, Yonge Mingyur Rimpoche telah ditempa aneka pendidikan sejak belia. Pada usia 9 tahun, beliau belajar di pertapaan Nagi Gompa untuk belajar dari ayahnya Tulku Urgyen Rinpoche, instruksi Mahamudra dan aspek Dzogchen.

Di usianya yang ke 11, beliau belajar di Sherab Ling, India Utara dan dinobatkan secara resmi sebagai Yongey Mingyur Rinpoche ke VII pada usia 12 tahun. Pada usia 13 tahun, beliau menjalani retret meditasi 3 tahun di Sherab Ling. Saat berusia 17 tahun, ditunjuk oleh Tai Situ Rinpoche sebagai guru retret 3 tahun berikutnya.

Pada tahun 2002, Yonge Mingyur Rimpoche menjadi salah seorang dari delapan praktisi meditasi Buddhis yang dipilih untuk berpartisipasi dalam sebuah studi yang dilakukan oleh Antoine Lutz, Phd., seorang Neurosaintis terkemuka dunia serta anggota dari The Board of Scientific Counselors of the National Institute of Mental Health.

Yonge Mingyur Rimpoche sering disebut sebagai “orang paling berbahagia di dunia”.

Bagi Anda yang ingin mendengarkan penjelasan Yonge Mingyur Rimpoche tentang meditasi, Anda bisa menyimak video berikut ini:


Catatan Pribadi

Kesan pertama: Yonge Mingyur Rimpoche orangnya lucu dan menyenangkan, metode belajar meditasinya asyik.

Sebagai pemeditasi pemula, aku merasa cocok dengan metode yang dikembangkan oleh Yonge Mingyur Rimpoche dalam Joy of Living. Proses pengajarannya metodis, sederhana tanpa kehilangan substansi. Analogi-analogi yang digunakan dan ekspresi yang kocak saat menjelaskan sesuatu menjadi salah satu daya pemikat Yonge Mingyur Rimpoche.

Penjelasan yang metodis ini melengkapi pengalaman belajar Meditasi Tanpa Objek (MTO) yang pernah aku ikuti bersama Romo Sudrijanta. Penggabungan proses berlatih antara meditasi tanpa objek dengan meditasi menggunakan objek membuat proses meditasi yang berintikan menjaga kesadaran (awareness) lebih mudah diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini meneguhkan praktek hidup berkesadaran dan latihan Taichi yang aku jalani selama ini.

Bagi pemula, pendekatan Yonge Mingyur Rimpoche membuat meditasi terasa ringan, bisa dipraktekkan dan menyenangkan. Tentu saja, inti dari meditasi tetap tak berubah yaitu setiap peserta harus tekun berlatih, bukan sekedar mengetahui saja. Untuk dapat mengikuti Meditasi Joy of Living, Yonge Mingyur Rimpoche mensyaratkan peserta untuk mengerjakan PR, yaitu berlatih meditasi 20 menit setiap hari selama 6 bulan atau total berlatih meditasi selama 50 jam.

Ingin Belajar Meditasi Joy of Living?

Jika Anda tertarik belajar meditasi Joy of Living, Tergar Meditation Center Jakarta menyelenggarakan pelatihan setiap Sabtu-Minggu awal bulan. Peserta harus mengikuti selama 2 hari penuh.

Informasi selengkapnya silakan melihat langsung di website Tergar Indonesia atau menghubungi via telepon (021)2902-5314.

Alamat Tergar Meditation Center
Green Mansion Daan Mogot Km.10
Jl. Boulevard Raya 47 No.35
Jakarta Barat

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.