
“Salah satu tantangan dalam proses homeschooling adalah mengelola keseharian, baik keseharian anak maupun keseharian orangtua. Kondisi homeschooling yang berbeda dengan sekolah membuat orangtua perlu melakukan perubahan mindset dan mengelola proses keseharian keluarga dengan cara berbeda.
Kelas online ini ditujukan untuk memberikan wawasan dan alat praktis bagi orangtua untuk meningkatkan kapasitas mereka dalam mengelola keseharian agar proses homeschooling bisa berjalan lancar, efektif dan membahagiakan.”