fbpx

Hujan Hadiah di Pesta Blogger ON OFF 2011

Senang sekali datang ke acara Pesta Blogger ON|OFF 2011 hari Sabtu kemarin (3/12/2011). Terus terang, ini pertama kali aku datang ke Pesta Blogger. Sebelumnya mas Aar yang pergi, tahun ini aku yang pergi karena kebetulan mas Kreshna (@kreshna) dari Bincang Edukasi memintaku untuk menjadi pengisi workshop Mini Bined di salah satu sesi ON|OFF.


Aku datang bersama Yudhis, ibu dan tante Aisyah. Kami berempat sampai di Epicentrum Walk tepat sebelum Pak Anies Baswedan bicara ke panggung. Pak Anies memang luar biasa. Tidak hanya auranya yang menyenangkan, tapi isi pidatonya betul-betul kekinian & menggugah siapapun yang mendengarnya.

Menurut pak Anies, Blogger menjadi energi baru bagi optimisme Indonesia. Beliau meminta para blogger untuk menjaga stamina fisik, moral & intelektual agar tulisan yang dihasilkan para blogger bisa menjadi pemantik semangat bagi para pembaca. Pak Anies mengingatkan, bahwa apa yang kita tulis sekarang akan bertahan dan bisa dibaca turunan kita. “Make them (anak cucu kita kelak) proud of what you write today. Tulislah pesan-pesan dan ekspresi-ekspresi yang membuat kehidupan lebih cerah”.

Pidato pak Anies Baswedan yang penuh inspirasi

Virus optimisme yang dibawa pak Anies menular, tidak hanya bagi 15000 orang yang sudah bersedia mengajar di daerah terpencil melalui gerakan “Indonesia Mengajar“, tapi juga buat orang2 yang pernah mendengar pidato2nya. Sebelum menutup pidatonya, pak Anies mengajak kita semua untuk berfikir seperti alien (out of the box) tapi bertindak seperti pribumi (native). Terima kasih pak Anies untuk semangatnya!!

***

Setelahnya, mulai acara demi acara panggung berlangsung. Ada Stand Up Comedy, Saykoji, Peduli Musik Anak dan beragam acara yang bergantian tampil di panggung. Aku, ibu & bu Aisyah duduk manis di kursi belakang sementara Yudhis dan kameranya duduk di kursi paling depan.

Suasana ON|OFF yang ramai

Wah wah wah, hari ini terjadi lompatan cukup besar untuk Yudhis. Yudhis yang agak introvert (mirip mas Aar) hari ini menjadi sangat ekstrovert (seperti aku). Tanpa disuruh, dia ikut aneka lomba, dia maju ke panggung untuk memberikan stiker “like” ke salah satu pembawa acara Stand Up Comedy, dia ikut lomba joget di stand AXIS, jadi presenter di VOA, potret sana-sini, ngobrol sana sini sampai dapat buku komedi (genre kesukaannya) berjudul “Kejarlah Daku Kau Kuangkot” karya Boim Lebon secara GRATIS!! Alasan yang memberi adalah karena Yudhis asik diajak ngobrol.. waaah 🙂

Bersama om Adoy dari Cozy Street Corner

Suatu kali tiba-tiba Yudhis berdiri dan berkata, “Sebentar ya bu, aku mau kasih stiker like ke om yang tadi main gitar”. “Om yang mana?”, “itu yang tadi paling ujung sana”.

Ternyata yang ditunjuk Yudhis adalah mas Adoy (@pbadi) dari Cozy Street Corner. “Waaah, itu teman ibu. Ayo ibu temani”.

Jadilah, aku menemani Yudhis berjumpa dengan mas Adoy. Mas Adoy kemudian menawari Yudhis untuk ikut kegiatan belajar gitar gratis di Taman Suropati setiap hari Minggu jam 15.00.

Yudhis yang memang suka bermain gitar tentu bahagia dengan ajakan om Adoy, idola barunya.

***

Semua kegiatan yang dilakukan Yudhis hari ini dilakukannya tanpa suruhan. Aku hanya menemaninya kesana kemari untuk mendokumentasikan kegiatannya. Kadang-kadang malah dia jalan-jalan berkeliling sendiri dengan menenteng kamera. Bisa dibilang, dia membawaku hanya bila panitia memerlukan emailku, alamat twitterku, tanda tanganku atau nomer telponku karena Yudhis masih di bawah umur.

Hampir semua stand yang ada di ON|OFF didatangi Yudhis. Dia juga mengambil banyak gambar yang menarik perhatiannya. Dia senang berjumpa dengan ibu Indra Cahyani dari Mbatik Yuuk yang kebetulan adalah adik kelas ibuku di Landscape-Trisakti.

Yudhis semangat ikut lomba joget di AXIS dan senang karena mendapatkan tumbler, topi, aneka merchandise & uang tunai 500ribu dari AXIS. Dia antusias mengikuti lomba fashion show sehingga dapat LAPTOP ACER (yang dijanjikan akan datang 1-2 minggu ke depan oleh pihak ACER). Dan dia dapat USB dan aneka merchandise dari VOA karena ikut mencoba menjadi presenter VOA.

Bersama ibu Indra Cahyani dari Mbatik Yuuk
Belajar jadi presenter VOA
Tidak canggung maju ke panggung
Ikut lomba & menang dapat LAPTOP ACER... yaay. Ditunggu ya kiriman laptopnya Acer ^_^

Aku sendiri hari ini mendapat banyak kebahagiaan. Berjumpa teman-teman yang akrab secara online tapi jarang jumpa offline seperti Andiana (@andiana), mb Neneng Marlia dan masih banyak lagi. Itulah asiknya jadi blogger. Punya banyak teman yang entah dari antah berantah sebelah mana tapi tetap lekat di hati.

Baru ketemu lagi dengan Andiana sejak thn 2008!
Ibu & mbak Neneng Marlia

Acara workshop Bincang Edukasi bersama mas Agus Sampurno  (@gurukreatif) & mas Rudi Cahyono (@rudicahyo) berjalan dengan asik. Tujuan workshopnya adalah membuat sebuah kegiatan yang bisa digulirkan untuk perkembangan pendidikan di Indonesia.

Diawali dengan sesi berbagi oleh aku & mas Agus tentang hal-hal sederhana yang kami lakukan. Di sini kami berbagi kisah, bahwa apa-apa yang kami lakukan itu sesungguhnya adalah sebuah hal yang sederhana yang bisa dilakukan oleh siapa saja. Mas Agus berbagi kisah tentang kegiatan & ide-ide mengajar yang kreatif sementara aku berbagi kisah tentang homeschooling dan musik anak. Siapa yang sangka, jika hal sederhana yang dilakukan dengan terus-menerus ternyata bisa menjadi inspirasi bagi orang lain. Inspirasi ini pun kemudian bergulir menjadi aksi dan berbuah menjadi aneka kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Semua dimulai dari hal yang sederhana yang dilakukan secara konsisten.

Aku, mas Rudi Cahyono & pak Agus Sampurno

Mas Rudi kemudian mengajak seluruh peserta untuk menuliskan sebuah ide sederhana yang dekat dengan kemampuan & cukup sederhana untuk bisa dilakukan. Setelah setiap peserta menuliskan ide mereka dalam secarik kertas, peserta pun dibagi dalam 4 kelompok. Di situ ide-ide mereka disatukan atau diperbandingkan hingga mengerucut menjadi satu ide. Ide-ide inilah yang kemudian dipresentasikan dan kemudian disajikan kepada seluruh peserta.

Setiap peserta kemudian diharuskan memilih 2 ide yang menurut mereka paling menarik dan akan mereka aplikasikan minimal dalam bentuk tulisan di webnya. Ide yang menurutku paling menarik adalah gerakan Warna-Warni Anak, yang menekankan pada keunikan setiap anak. Semoga kegiatan ini dapat berlangsung, bergulir dan membawa perubahan bagi wajah pendidikan bangsa ini.

Dalam acara ini pun Yudhis menyumbangkan idenya, dia ingin mengajak teman-temannya untuk menyumbangkan buku-buku yang tidak mereka baca lagi kepada teman-teman yang membutuhkan. Katanya “aku rasa ini bisa aku lakukan”. Ok nak, mari kita laksanakan..

Yudhis & tante Anyi Karina dari Peduli Musik Anak

Sebuah hal yang menggembirakan lainnya adalah terpilihnya web Rumah Inspirasi sebagai pemenang dalam Apresiasi Blog kategori Pendidikan. Pemenang lainnya bisa dilihat di sini. Untuk ini aku mendapat hadiah ICONIA TAB – ACER. Waaah senangnya, terima kasih ON-OFF. Terima kasih Acer.. 🙂

Terima kasih ON|OFF atas apresiasinya kepada blog Rumah Inspirasi. Senang bisa potretan bersama Ndoro Kakung 🙂
Semakin tambah semangat ngeblog nih ^_^

Lebih membahagiakan lagi karena ternyata mas Agus Sampurno yang menjadi partnerku di Bincang Edukasi  juga memenangkan hadiah Acer Guraru Award… waaaa selamat ya mas Agus 🙂

Selamat ya mas Agus, semoga semakin menjadi inspirasi bagi guru-guru lain di tanah air

Sebelum pulang kami mampir dulu ke BMK karena ibu pengen makan bakso hangat.. sementara Yudhis mengisi perutnya dengan 2 piring nasi + soto betawi. Hehehe, anakku sudah remaja.

lapaaaaaaar.... hehe

10 thoughts on “Hujan Hadiah di Pesta Blogger ON OFF 2011”

  1. setiap kali baca sharing mbak lala tentang aktifitasnya selalu membawa energi positif untukku. Btw, ngga terasa Yudhis udah remaja ya mbak 🙂

  2. Lhooo, kok gak diceritain kalau Yudhis juga ikutan bikin ide bagus untuk perbaikan pendidikan Indonesia di sesi Bincang Edukasi? Ortunya jadi wajib dukung buat wujudkan tuh. He he… A very bright young man he is.

  3. hyaaaaaa, keren keren keren…. Yudhis bener2 didikan HS yang top! dengan pedenya melakukan banyak aksi dan menghasilkan! :mrgreen: kalo kemarin itu aku gak on duty sih, mau ajak anak2 bermain di sana… 🙁 😕 tapi gka papa, lain kali ketemu lagi dengan kak Yudhis deh 🙂 selamat ya mbak Lala, cerita di atas sungguh penuh inspirasi! 😉

    1. Senang deh ketemu lagi dirimu… gak kerasa sudah hampir 3 tahun nggak ketemu ya??? Untung ada internet yang bisa selalu mendekatkan kita 😀

  4. wooow, haru deh bacanya. saya sambil senyum2 karna ikut seneng ngebacanya, Yudhis bener2 udah mandiri ya mba Lala. Like this –>”Semua dimulai dari hal yang sederhana yang dilakukan secara konsisten”. Jadi semangaat dan selalu terinspirasi baca blognya rumahinspirasi 🙂

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.