fbpx

Belajar dengan Busy Bag

Dalam proses homeschooling, salah satu hal yang penting untuk dikelola adalah manajemen waktu luang.

Mengapa?

Karena di era digital seperti saat ini banyak anak (dan orangtua) yang menghabiskan waktu luangnya dengan bermain gadget atau menonton TV. Walau keluarga kami tidak mengharamkan keberadaan TV di rumah, tapi keluarga kami pun termasuk yang jarang menontonnya.

Untuk menyiasati waktu luang ini, kami menyediakan “mainan” sederhana seperti kertas, kardus, pensil, spidol, balok, lego. Saat ini, Duta suka sekali dengan kereta api dan mengoleksi kereta api Thomas and Friends.

Pada waktu anak-anak masih kecil dulu (di bawah 5 tahun), aku suka membuatkan paket-paket kreativitas kecil yang mudah dibawa untuk mengisi waktu mereka kalau harus menungguku berkegiatan. Dulu aku membuatnya sendiri. Sebagian materinya aku unduh dari internet dan aku cetak di printer. Sebagian lagi aku beli materialnya secara partai besar (grosir) di Mangga Dua atau Jatinegara. Aku beli dalam bentuk grosiran supaya murah dan nggak kemrungsung kalau barangnya jadi aneka prakarya “ajaib” di luar bayanganku. Hehe..

Busy Bag untuk Sarana Kegiatan Anak

Aku juga sempat sukaaa banget dengan busy bag. Busy bag adalah paket bermain anak-anak yang cukup sederhana dan ringkes hingga mudah dibawa kemana-mana. Busy bag ini cocok untuk menemani ketika dalam perjalanan, kegiatan di luar rumah, atau ketika para balita itu perlu disibukkan sejenak ketika kita masak atau beres-beres rumah.

Waktu itu, banyak teman yang pengen juga punya paket bermain yang aku buat. Aku sempat tergoda ingin membuat paket bermain alias busy bag untuk aku jual memenuhi permintaan mereka. Sayangnya aku tidak cukup punya tenaga untuk membuat lebih dari yang digunakan anak-anakku.

Makanya waktu mbak Ardyah Mirantidari el Hana Busy Bag mengirimkan aku 2 paket Busy Bag, langsung teringat wajah teman-temanku yang waktu itu pengen punya busy bag. Ternyata memang lain rasanya kalau memakai busy bag yang sudah jadi, lebih ringkes, langsung main.

Apalagi busybag-nya mbak Ardy sudah dikelompokkan kefungsiannya, ada yang lebih spesifik ke perkembangan kognitif, ada yang dominan aktivitas olah motorik halus. Katanya, el Hana juga menyediakan kantung permainan berisi pendidikan keislaman dini, percobaan sains, serta ketrampilan & seni.

paket-busy-bag-el-hana

Yanthi & Busy Bag

Si kecil Yanthi (3th) senang sekali waktu aku memberikan paket busy bag dari el Hana. Dia langsung mengambil paket stik es krim dan membuat bujur sangkar, segitiga dan aneka bentuk sesuai contoh. Duta (7th) & Oji (6th) ternyata tidak mau kalah juga mau ikutan. Yanthi secara reflek langsung mengambil paket “First Busy Bag” yang isinya memang cocok untuk anak usianya, yaitu:

anak-anak-bermain-busy-bag1. sorting ABC : mencocokkan huruf besar dg huruf kecil pada sorting mat.
2. stik shaping : menyusun stik warna sesuai pola pada kartu
3. matching card : mencocokkan gambar buah yg sama
4. sorting color and shape : mengelompokkan keping geometri berdasarkan warna dan bentuk
5. counting : menghitung gambar pada kartu kemudian menjawab dg cara dijepit dengan jepit kayu
6. caterpillar : menyusun kancing sesuai pola kartu caterpillar.

Sementara itu, Duta & Oji langsung memilih mainan yang ada di paket Rainbow Busy Bag. Duta suka sekali dengan paket meronce. Aku lihat paduan warna yang Duta buat juga berulang & bagus.

Tadinya aku pikir Duta & Oji sudah agak terlalu besar untuk paket busy bag ini. Ternyata mereka cukup lama anteng utak-atik isi paket. Pesanku hanya satu, boleh buka yang lain setelah yang satu selesai dan dimasukkan kembali ke dalam paket & tentu saja tidak boleh rebutan.

***

Terima kasih ya mbak Ardy untuk kiriman Busybag-nya. Semoga semakin banyak anak-anak yang bahagia, asyik bermain sambil belajar dengan serial busybagnya yang cakep-cakep.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.